sukasaja.com – Ternyata
minum dua cangkir kopi sehari bermanfaat menjaga kesehatan liver atau
hati. Konsumsi teratur kopi menurunkan risiko sirosis hati hingga 44
persen.
Peneliti dari University of
Southampton mereview sembilan studi jangka panjang yang melibatkan
hampir setengah juta pria dan wanita dari enam negara. Periset menemukan
mereka yang minum dua cangkir kopi setiap hari cenderung tidak
menderita sirosis hati atau meninggal karena penyakit itu.
Baca Juga : Ingin Berhenti Minum Kopi? Pikirkan Lagi!
Sirosis
hati adalah kondisi hati yang terluka karena paparan racun dari alkohol
atau karena infeksi hepatitis C. Penyakit ini dapat bersifat fatal
karena menyebabkan gagal liver dan kanker.
Lebih
dari satu juta orang meninggal di seluruh dunia setiap tahun gara-gara
penyakit ini. Musisi Jimi Hendrix adalah salah satu selebriti yang
meninggal karena sirosis hati.
Peneliti
menyimpulkan, meneguk dua cangkir kopi sehari berhubungan dengan
penurunan hampir separuh risiko sirosis hati. Menurut peneliti, hal ini
lumayan besar dibandingkan dengan obat-obatan yang digunakan untuk
mencegah penyakit. Misalnya, obat statin yang hanya menurunkan risiko
penyaki jantung hanya 25 persen.
Baca Juga : Ingin Berhenti Merokok? Ini Caranya!
“Penemuan
ini penting mengingat tingginya kejadian penyakit liver, interaksi
positif antara alkohol dan obesitas dengan risiko penyakit hati serta
kurangnya pengobatan khusus untuk mencegah penyakit hati,” kata peneliti
dalam laporan tersebut.
Studi tersebut diterbitkan di jurnal sains Alimentary Pharmacology and Therapeutics.
Kopi
dikenal mengandung ribuan senyawa, banyak di antaranya aktif secara
biologis dan mungkin memengaruhi kesehatan manusia. Di dalamnya termasuk
asam klorogenik, melanoid dan petacylcic diterpenes, kahweol dan
cafestol.
Baca Juga : 5 Olahraga Terbaik untuk Penderita Asma
Baca Juga : Ini Penyebab Uban Tumbuh Di Usia Muda
Efek biologis kopi itu
berupa stimulasi sistem saraf sentral dari kafein, peredaman stres dan
inflamasi serta antikarsinogenesis.
“Kopi
banyak dikonsumsi di seluruh dunia dan efek kesehatannya sudah diteliti
secara luas. Dalam konteks penyakit liver, kopi tampaknya memiliki
sejumlah efek perlindungan,” tulis laporan tersebut.
“Studi
pada hewan dan studi observasional pada manusia menemukan konsumsi kopi
menurunkan frekuensi ketidaknormalan fungsi hati, fibrosis, sirosis dan
HCC,” simpul laporan itu.
Di samping
itu ditemukan dalam percobaan acak terkontrol pasien dengan hepatitis C
yang minum lebih banyak kopi memiliki kadar serum enzim hati yang lebih
rendah.
Baca Juga : Begini Cara Agar Berhubungan Badan Tahan Lama
Sumber : sukasaja.com
0 Komentar untuk "Cukup Dua Cangkir Kopi Sehari Untuk Mencegah Penyakit Hati"